Dengan hormat,
Kami mengajukan pengaduan terkait kondisi tegangan listrik di lingkungan kami yang sangat rendah. Kondisi ini sudah berlangsung cukup lama dan sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Beberapa peralatan listrik tidak dapat digunakan secara normal, seperti lampu yang redup, peralatan elektronik sering mati sendiri, dan berisiko merusak perangkat.
Diduga penyebab utama adalah jarak jaringan listrik yang terlalu jauh dan beban yang sudah melebihi kapasitas, sehingga diperlukan penambahan atau pemasangan tiang listrik baru agar tegangan listrik kembali stabil.
Kami sangat berharap adanya tindak lanjut dan bantuan dari pihak terkait demi kenyamanan dan keselamatan warga. Atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
| Substansi |
Permohonan Bantuan Penambahan Tiang Listrik karena Tegangan Rendah |
| Waktu Kejadian |
2025-12-15 20:58:00 WIB |
| VIA |
kandamobile |
| Status |
DIKERJAKAN |